Luke Shaw masih harus menunda comeback-nya sebagaimana ia masih terus menggenjot fisiknya pascasembuh dari cedera patah kaki.
GOOD BOLA |
Full-back Manchester United itu sudah absen sejak September kemarin usai mendapatkan tekel horor dari bek PSV Eindhoven Hector Moreno di ajang Liga Champions.
Shaw memang telah kembali menjalani latihan bersama tim utama, namun Van Gaal belum akan memberinya menit bermain.
“Dia semakin baik. Dia sudah berlatih bersama fisio namun dia juga harus berlatih dengan pelatih, dan itu [tampil untuk tim utama] belum akan terjadi.”
United untuk saat ini menempati urutan kelima dan terpaut empat angka di belakang tim peringkat empat Arsenal.
Posted