Federasi sepakbola Inggris (FA) mengerahkan segala upaya untuk mencegah Alex Iwobi membela timnas senior Nigeria di laga kompetitif, dengan harapan agar gelandang belia Arsenal itu bersedia berpaling kepada timnas Inggris.
GOOD BOLA |
Seperti dilaporkan oleh GoodBola, pihak ofisial FA saat ini sedang membujuk Iwobi untuk menolak bermain bagi Nigeria yang akan melangsungkan partai kompetitif pada jeda internasional Maret ini.
Nigeria dijadwalkan akan melakoni partai kualfikasi Piala Afrika 2017 melawan Mesir pada Jumat (25/3) mendatang sebelum menghadapi lawan yang sama empat hari berselang. Jika Iwobi berpartisipasi di partai itu, maka praktis FA tak punya hak untuk memanggil pemain berusia 19 tahun itu.
Iwobi -- yang lahir di Nigeria dan merupakan keponakan dari Jay-Jay Okocha -- sejauh ini sudah mengoleksi dua caps bagi Tim Elang Super yang diperolehnya di laga persahabatan. Sebelumnya, ia sudah membela timnas junior Inggris di level U-16, U-17, dan U-18.
Musim ini, Iwobi mencuri perhatian publik setelah Arsene Wenger rutin memasukkannya di skuat utama Arsenal dengan sudah tampil sebanyak 14 kali di semua ajang. Sabtu (19/3) kemarin, ia mencatatkan 90 menit perdana di Liga Primer Inggris sambil turut membuat gol perdana bersama The Gunners saat mengatasi tuan rumah Everton 2-0.
Posted