Daftar calon pemain Barcelona pada Januari tahun depan bertambah pada diri youngster Anderlecht Youri Tielemans.Remaja berusia 18 tersebut diprediksi punya masa depan cerah di sepakbola dan sudah lama dipantau oleh tim besar Eropa seperti Arsenal, Chelsea dan Borussia Dortmund.
GOOD BOLA |
Tielemans merupakan target utama direktur anyar Barca Robert Fernandez yang telah memantau perkembangannya sejak menjabat direktur olahraga Atletico Madrid.
Tidak jarang, Robert menyaksikan secara langsung aksi Tielemans di liga Belgia atau bersama tim nasional.
Berposisi gelandang, Tielemans berstatus pemain termuda ketiga yang tampil di Liga Champions pada 2013 dan sudah menyegel skuat utama sejak berusia 16.
Dengan kemampuan mengolah si kulit bundar dan tenaga besarnya, Tielemans selalu tampil impresif namun faktor yang paling mencuri perhatian pemandu bakat Blaugrana adalah akurasi umpan dan visi bermainnya. Dua faktor yang begitu dominan dalam gaya sepakbola raksasa Catalan.
Posted