Legenda Chelsea dan mantan gelandang Inggris Frank Lampard telah mengumumkan pensiunnya dari sepakbola profesional.
GOOD BOLA |
Lampard, yang melakoni 106 caps bersama negaranya, meninggalkan New York City FC pada November lalu. Dalam akun Facebook-nya, pria berusia 38 tahun itu mengaku telah mengambi keputusan untuk pensiun walau menerima banyak tawaran bermain.
"Setelah 21 tahun yang mengagumkan, saya memutuskan bahwa sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengakhiri karier saya sebagai pesepakbola profesional," tulis gelandang Inggris itu.
"Sementara saya menerima beberapa tawaran menyenangkan untuk terus bermain di rumah dan luar negeri, di usia 38 tahun saya merasa sekarang adalah waktu untuk memulai lembaran baru dalam hidup saya."
"Saya sangat bangga pada trofi-trofi yang telah saya menangkan, karena membela negara saya lebih dari 100 kali dan mencetak lebih dari 300 gol sepanjang karier," kata bintang Inggris tersebut.
Lampard adalah pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Chelsea setelah bergabung pada 2001. Ia telah memenangkan tiga gelar Liga Primer Inggris, empat PIala FA, dan satu Liga Champions.
Posted
No comments:
Post a Comment