Arsenal mengonfirmasi, gelandang Jack Wilshere akan absen selama tiga bulan atau hingga Natal mendatang karena ia harus menjalani operasi atas retak tulang kakinya.
GOOD BOLA |
Cedera Wilshere itu dialami sejak masa pramusim dan ia kini belum bisa pulih total, meski sempat diprediksi akan kembali beraksi untuk The Gunners setelah jeda internasional beberapa saat lalu.
Di laman resminya, Arsenal menyatakan pada Selasa (15/9) sore ini waktu setempat, Wilshere harus menjalani operasi dalam beberapa hari ke depan sebelum periode pemulihan selama kurang lebih tiga bulan. Piringan metal bakal dipasang di kakinya. Dengan begitu, pemain berusia 23 tahun itu tidak bisa beraksi hingga Natal nanti.
Wilshere, yang hanya tampil 48 kali sebagai starter di Liga Primer Inggris dalam empat musim terakhir akibat sejumlah masalah cedera, mengikuti rekannya, Danny Welbeck, yang juga harus absen lama.
Posted
No comments:
Post a Comment